Maruti Suzuki Hapus Opsi CNG Pada Wagon-R Terbaru


Di India, mesin CNG (Compressed Natural Gas) menjadi mesin favorit konsumen setelah mesin Diesel. Hal tersebut dikarenakan biayanya yang cukup murah dan efisiensinya yang terbilang bagus. Salah satu mobil yang memiliki opsi mesin CNG adalah Maruti Suzuki Wagon-R. Banyak konsumen fleet disana, atau bahkan pemakai pribadi yang menggunakan Wagon-R CNG.

Tapi di model terbarunya nanti, Maruti Suzuki akan menghentikan opsi mesin CNG pada Wagon-R. Seperti yang kita ketahui pada bocoran sebelumnya, Wagon-R terbaru ditawarkan dengan 2 pilihan mesin, yakni 1.0L K10B dan 1.2L K12M. Tapi dari kedua mesin tersebut, tidak ada satupun yang diberikan opsi mesin CNG.

Sumber : Team-BHP

Meskipun pilihan mesin CNG tidak dihadirkan pada saat peluncurannya tanggal 23 januari nanti, tetap ada kemungkinan opsi mesin tersebut dapat kembali lagi pada waktu mendatang. Hal tersebut mengingat pemerintah India sedang menggalakkan penggunaan mesin CNG sebagai alternatif mesin yang ramah lingkungan daripada mesin bensin konvensional dan mesin diesel.

Untuk model sekarang, Wagon-R CNG ditawarkan pada varian terendahnya yakni LXi dan LXi (O). Menggunakan basis mesin 1.0L K10B, ia ditawarkan dengan harga Rs. 4,73 Lakh sampai Rs. 4,92 Lakh yang mana harga tersebut berbeda Rs. 50.000 dibanding varian non CNG. (TCI)

Comments

Popular News