Inilah Data Penjualan Medium Mpv Bulan Mei 2018. Siapa Yang Paling Unggul?
Di tahun ini, persaingan mobil di
kelas medium MPV semakin sengit. Persaingan sengit tersebut dikarenakan
banyaknya pemain yang diutus pabrikan untuk bertarung melawan produsen lain,
seperti Toyota dengan Kijang Innova dan Sienta-nya, Nissan dengan Grand Livina-nya,
Isuzu dengan Panther-nya, Chevrolet dengan Orlando-nya, Mazda dengan 5-nya, dan
pemain baru yakni Wuling dengan Cortez-nya.
Dari persaingan tersebut
dipastikan ada produk yang penjualannya unggul, biasa-biasa saja, sampai yang
paling terpuruk. Nah, di bulan Mei 2018 ini seperti apakah peta persaingannya
menurut data Gaikindo? Siapa yang unggul dan siapa yang merana? Yuk kita kupas
tuntas datanya dibawah ini!
- Toyota Kijang Innova
Medium MPV yang menjadi salah
satu tulang punggung Toyota di Indonesia ini selalu berada di peringkat
pertama, dengan capaian penjualan di bulan Mei mencapai 5.011 unit. Hal ini
dikarenakan percayanya masyarakat terhadap Kijang yang sudah melegenda sejak
tahun 1976. Cukup lama bukan?
- Wuling Cortez
Strategi yang dilancarkan Wuling
dengan meluncurkan Cortez di kelas ini benar-benar berbuah positif. Bagaimana
tidak, respon yang baik dari masyarakat telah membuatnya naik menjadi peringkat
kedua dengan penjualan sebanyak 486 unit di bulan Mei. Meskipun belum mencapai
10% dari penjualan Innova, namun pencapaian ini dinilai sangat baik.
- Toyota Sienta
Kembali dari kubu Toyota, pemain
kelas medium MPV yang menggunakan pintu geser ini meraih posisi ketiga pada
persaingan ini dengan penjualan 255 unit. Tapi sayangnya, penjualan ini lebih
rendah dari tahun-tahun sebelumnya karena turunnya antusiasme dan ketertarikan
konsumen dengan mobil kecil berformat pintu geser.
- Isuzu Panther
Sangat tidak diduga-duga! Mobil
yang belum mengalami pergantian generasi sejak tahun 2001 ini meraih posisi
keempat dengan penjualan sebanyak 81 unit. Sepertinya ketangguhan mobil ini
menjadi alasan Panther masih diminati sampai sekarang, namun kami terus
berharap agar generasi selanjutnya segera diluncurkan.
- Nissan Grand Livina
MPV berbentuk pipih besutan
Nissan Indonesia ini nasibnya lumayan menyedihkan. Jika dulu dia selalu
membuntuti penjualan Innova, kini ia turun sampai ke peringkat kelima. Data penjualan
Grand Livina yang menunjukkan angka 56 unit menjadi isyarat kalau masyarakat
butuh generasi terbaru Nissan Grand Livina. Untungnya Nissan telah
mempersiapkan generasi tebaru Grand livina yang berbasis Mitsubishi Xpander.
- Chevrolet Orlando
Kami kira Chevrolet telah
menghentikan penjualan Orlando di Indonesia. Tapi nyatanya saudara jauh Wuling
Cortez ini masih mencantumkan data penjualan di Gaikindo. Memang tidak banyak,
hanya 11 unit saja. Alhasil, kini ia menduduki posisi keenam pada pertarungan
ini.
- Mazda 5
Dan posisi terakhir pada kelas
medium MPV ditempati oleh Mazda 5. Sangat menyedihkan, Mazda hanya mampu
menjual medium MPV-nya sebanyak 4 unit saja pada bulan Mei. Hal ini ditengarai
oleh penghentian penjualan dan produksi MPV Mazda di pasar global, dan kabarnya
Indonesia menjadi negara terakhir yang masih menjual Mazda 5.
Itulah peta persaingan medium MPV
di tanah air berdasarkan data Gaikindo pada bulan Mei 2018. Kami berharap agar
produk-produk yang penjualannya kurang memuaskan bisa diberpaiki dan dibenahi
lagi agar bisa semakin bersaing kedepannya. Bagaimana dengan harapanmu? (iia)
Comments
Post a Comment