Data Penjualan Kendaraan Indonesia Dirilis, Mana Ertiga Varian GA & GX ESP?



Hari ini (29/06), Gabungan Industri Kendaraan Indonesia (GAIKINDO) baru saja merilis data wholesales dari seluruh pabrikan mobil pada rentang waktu Januari – Mei 2018. Salah satu data yang dimasukkan adalah MPV terbaru lansiran Suzuki yakni Ertiga.

Namun, ada 3 varian All New Ertiga yang tidak menorehkan angka penjualan pada data wholesales ini. Ialah varian GA M/T, GX ESP M/T, dan GX ESP A/T. Yang terdaftar hanyalah varian GL dan GX biasa, dimana varian GL (M/T dan A/T) berhasil terjual 1.632 unit dan varian GX (M/T an A/T) berhasil terjual 2.733 unit. Kemanakah 3 varian yang tidak terdaftar itu?


Usut punya usut, ternyata Suzuki memang belum mendaftarkan 3 varian tersebut ke GAIKINDO. Dikutip dari laman autonetmagz.com, Pengiriman ketiga varian Ertiga tersebut baru akan dilakukan pada bulan Agustus mendatang. Hal inilah yang menjadi alasan Suzuki belum mencantumkan 3 varian tersebut pada data wholesales ini.

Meskipun begitu, kami berharap penundaan ini tidak membuat varian GX ESP menjadi sepi peminat sampai dihentikan penjualannya. Karena saat ini hanya varian GX ESP-lah yang menurut kami paling menjanjikan dan layak untuk dipinang. (iia)

Comments

Popular News